Langsung ke konten utama

GENJI (GenBI Mengaji)


GenBI Mengaji merupakan salah satu acara unggulan yang diadakan oleh GENBI Komisariat UIN Mataram, yang di mana Genji (Genbi Mengaji) ini tidak hanya berdampak pada dataran Genbi saja atau kampus UIN Mataram. Mengapa dikatakan demikian, karena adanya kegiatan Genji ini Para Genbiers diisi dengan ilmu membaca Al-Qur'an bahkan menghafalkan Al-Qur'an secara berkelanjutan. artinya akan sangat berdampak bagi para Genbier untuk menebarkan kebaikan, baik itu nanti dapat mengajarkan yang di dapat, dapat memenuhi kriteria imam yang baik yang akan siap terjun di masyarakat, dan tentunya mendapat ridho Sang Maha dengan belajar atau menghafalkan al -Qur'an. 

Pada tahsin al-Qur'an ini tidak hanya membuat bacaan yang kita lafalkan akan menjadi benar, namun juga ketika huruf yang kita baca benar-benar bacaannya, maka akan terdengar bagus, karena memang sesuai dengan pelafalan yang tepat. Tema yang diusung pada Genji kali ini yaitu “ URGENSI TAHSIN WA TAHFIDZ AL-QUR'AN “ yang disampaikan oleh Dr. Abdul Rosyid Ridho MA beliau memaparkan bahwasannya Urgensi Tahsin yaitu: 1.) Membaca Al-Qur'an secara tahsin hukumnya fardhu 'ain ; 2.) Cara memuliakan al-Qur'an; 3.) Tidak mengubah makna dan artinya; 4.) Bisa menjadi penyejuk hati; 5.) memperoleh kemuliaan.

Melalui kegiatan ini juga memandu GenBiers untuk dapat mengetahui dan merefleksikan tentang etika dan tata cara menuntut ilmu agar dapat memiliki akhlak yang terpuji dan tata cara menuntut ilmu yang benar. Agar kelak ilmu yang GenBiers dapatkan bermanfaat saat mengabdi di masyarakat. Karena seorang pelajar tidak akan mendapat ilmu melainkan ia menghormati ilmu dan pemiliknya, yaitu gurunya.

Acara Genji ini resmi dinuka pada hari jum'at tanggal 24 september 2021 pukul 13.30 hingga 16.30, yang berlokasi di ruang berpihak FEBI (Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam). Turut hadir pula Dr. Ridwan, Dr. M Yusuf WD 3 FEBI, Muh. Salahudin WD 1 FEBI. Dengan hadirnya para pejabat kampus ini dalam acara Genji kali ini, memberi dukungan bagi Genbiers dalam berkegiatan. 

Kegiatan Genji dilakukan setiap sekali dalam seminggu, di dalam kegiatannya yaitu mengkaji pengetahuan tentang fiqih, syaraf dan sebagainya. Selanjutnya Genbier Komisariat UIN Mataram diwajibkan untuk menghafal Juz ke-30. Dan telah dibagi menjadi 4 kelompok untuk memudahkan pengontrolannya, yang di mana satu kelompok terdiri dari 10-13 orang penyetor dan 1 orang penyimak. Penyetoran ini dilakukan secara online meupun offline, jadi Genbier dapat menyesuaikan waktu meraka untuk menghafal dan menyetorkan hafalannya.

Di saat menyetorkan hafalan juga, para Mustami'(penyimak) memperbaiki bacaan-bacaan yang kurang tepat, serta memberikan pengetahuan-pengetahuan yang baru bagi Genbier yang masih minim akan ilmu al-Qur'an ini. Inilah kemudian yang nantinya akan tersalurkan perbaikan-perbaikan di tengah masyarakat yang awam melalui Genbiers sekalian, dan tentunya diharapkan akan banyak menginspirasi pemuda di luar sana sebagai model rule yang baik, baik dalam segi intlektua maupun agama untuk terciptanya SDM yang berkualitas bagi Bangsa pada umumnya dan Nusa Tenggara Barat khusnya.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Divisi Kewirausahaan GenBI NTB

GENBI KEWIRAUSAHAAN          Devisi kewirausahaan merupakan bagian dari slah satu devisi di GenBI yang beranggotaan 24 orang mahasiswa penerima beasiswa yang terbagi menjadi 12 orang dari komisariat UIN MA dan 12 orang dari komisariat UNRAM.           Di devisi kewirausahaan ini atau yang biasa di sebut team penjualan dari GenBI . Ada beberapa produk unggulan dalam penjualan dari devisi kewirausahaan diantaranya: es genbira, Sate jamur,   Bananagih,   Donat.           Selain itu bukan hanya sekedar melakukan kegiatan berwirausaha tetapi ada tujuan atau pencapaian yang dilakukanoleh devisi kewirausahaan di antaranya Yang dilakukan adalah untuk membuat devisi ini maju yang itu membuat kelompok" yang akan bertugas untuk melakukan penjualan sesuai dgn jadwal yg telah di tetapkan dan di masing" kelompok dibagi juga ada yng bertugas sebagai team produksi dan juga team penjualan. Sehingga tercipta peran aktif dari semua anggota devisi ini. Dan strategi pemasaran

GEMAR (GenBI Mengajar) dan GEMA (Gerakan Peduli Minat Baca) GenBI NTB Komisariat UIN Mataram

Generasi penerus bangsa merupakan Agent Of Change, Social Of Control dan Feature Leader. Di mana tiga komponen ini menjadi satu kesatuan yang harus ada dalam setiap generasi penerus bangsa. Tentunya di lain sisi mereka perlu ada yang mengayomi. GenBI NTB Komisariat UIN Mataram Divisi pendidikan mengambil andil untuk ikut berpartisipasi mencerdaskan anak bangsa dengan cara melakukan kegiatan GenBI Mengajar (GEMAR) dan Gerakan Peduli Minat Baca (GEMA). Kegiatan tersebut diadakan di Yayasan Nurul Iman Foundation, yang berlokasi di kawasan Terong Tawah Labuapi setiap hari Jum’at dan Sabtu pukul 16.00 wita hingga selesai. Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian GenBI NTB terhadap pendidikan di Indonesia. GenBI NTB khususnya GenBI komisariat UIN Mataram ingin ikut andil memajukan pendidikan sebagai wadah untuk mencerdaskan anak bangsa. Menurut Devi salah satu anggota GenBI NTB Komisariat UIN Mataram menjelaskan bahwa kegiatan GenBI mengajar di bagi menjadi dua kelas, yakni k

Apa Itu GENBI ?

Dalam sejarah bermula dari obrolan santai saat berbuka puasa bersama , usai acara penandatanganan perjanjian kerjasama pemberian Beasiswa antara Bank Indonesia dengan Universitas Indonesia, Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah, Institut Pertanian Bogor dan Universitas Negeri Jakarta pada 3 Agustus 2011, muncul wacana untuk membentuk wadah berhimpun (komunitas) untuk menjalin komunikasi dan interaksi, saling menginspirasi, memotivasi serta menjalin sinergi antar sesama mahasiswa penerima Beasiswa Bank Indonesia.  Pada saat itu muncullah  beberapa kesepakatan, diantaranya adalah; nama dan lambang untuk Komunitas Penerima Beasiswa Bank Indonesia adalah Generasi Baru Indonesia (GenBI) , membentuk tim perumus dan kelompok kerja yang bertugas untuk merencanakan pertemuan umum dan deklarasi yang akan dilaksanakan pada 11 November 2011 (11-11-11) serta menyusun rancangan Konstitusi Organisasi (Statuta, AD dan ART). Berbagai cara dilakukan oleh kelompok kerja untuk menjal