Oleh
: Nur Lailatul Qadariah
Melalui
Generasi Baru Indonesia, Bank Indonesia terus berupaya untuk giat melakukan
bakti sosial dan melakukan pemberdayaan
kepada masyarakat. Salah satu kegiatan yang dilakukan baru-baru ini, GenBI
beserta pejabat BI, Dimiyati, dan
perawat dari Puskesmas`Sigerongan, Lingsar, Lombok Barat, melakukan sosialisasi
Ciri-ciri Keaslian Uang Rupiah dan Sosialisasi cara merawat dan menjaga
gigi yang benar terhadap murid-murid
Sekolah Dasar Negeri 1 Sigerongan.
Kegiatan
yang dilaksanakan Sabtu, 22`April 2017 yang dimulai sejak pukul 09.00-12.00
WITA ini merupakan kegiatan dari diivisi kesehatan GENBI komisariat UIN periode
2016. Tidak hanya memberikan sosialisasi Ciri-ciri Keaslian Uang Rupiah oleh
Ida Ketut Sudata, Genbi mengemas acara tersebut dengan memberikan pula
sosialisasi mengenai cara merawat gigi yang baik dan benar oleh seorang perawat
Puskesmas Sigerongan. Selain sosialisasi, rangkaian acara juga meliputi praktik
langsung cara menggosok gigi yang benar serta pemberian hadiah yang berupa
perlengkapan sekolah bagi murid-murid SD 1 Sigerongan.
Diadakannya
kegiatan ini di SD 1 Sigerongan karena Genbi dalam merencakan suatu program
mengupayakan harus tepat sasaran. Diketahui bahwa SD 1 Sigerongan terletak di
pedalaman, para muridnya belum tahu benar cara menggosok gigi yang benar, serta
belum ada kegiatan semacam ini yang pernah terselenggara di Sekolah tersebut.
Adapun tujuan dari diadakannya kegiatan ini yaitu untuk memberikan pemahaman
kepada para murid dan para guru SD 1 Sigerongan tentang cirri-ciri Keaslian
Uang Rupiah, serta untuk memberikan
pemahaman dan pembelajaran bagi para murid untuk mengetahui bagaimana cara
menggosok dan menjaga gigi yang benar.
Sulhiyah,
S.pd, kepala sekolah SD 1 Sigerongan berharap murid-muridnya menjadi paham dan
mengetahui bagaimana keaslian uang rupiah, serta cara menggosok gigi yang
benar, berapa kali gosok gigi yang tepat, serta murid-murid diharapkan untuk
lebih memilih datang ke dokter saat gigi goyang dan tidak mencabutnya sendiri.
Sulhiyah juga berharap agar kegiatan seperti ini dapat dilakukan sesering
mungkin dan dengan menargetkan peserta yang lebih banyak melihat antusiasme
para murid yang berebut untuk mengikuti kegiatan.
Komentar
Posting Komentar